Rabu, 18 Agustus 2010

GENERASI PENERUS PEMBATIK


Kegiatan membatik tidak hanya dilakukan oleh generasi tua, namun remaja masa kinipun banyak yang melakukannya. Kegiatan membatik dewasa ini merupakan pekerjaan yang lebih bersifat profesional. Bagi remaja yang suka berada dirumah, tekun, trampil, rajin dan santai akan lebih cocok jika menggeluti pekerjaan membatik. Jika hal demikian ini dilakukan dengan sungguh-sungguh , imbalan jasanyapun tidak kalah dengan pekerjaan lainnya.

GENERASI PENERUS PEMBATIK

Mengulas tentang seorang pembatik kebanyakan selalu digambarkan orang yang berkebaya, sudah tua dan terkesan memprihatinkan. Padahal tidak demikian pembatik- pembatik saat ini. Pembatik yang trampil dan teliti tidak hanya dimiliki oleh orang yang lanjut usia. Justru pembatik generasi muda yang lebih inovatif dan lebih mudah menyesuaikan motif- motif yang selalu berubah-ubah.Hal demikian ini banyak kita jumpai di daerah Pacitan , utamanya Pacitan bagian timur. Pembatik=pembatik yang masih muda , lulusan SLTA lumayan banyak dan tertampung di tempat pengrajin batik.Ini sebagai gambaran bahwa peluang kerja meskipun tempat di pedesaan sebenarnya ada. Tinggal bagaimana generasi muda yang lainnya, apakah masih ingin berbondong-bondong kekota?

Sabtu, 14 Agustus 2010

BELAJAR MEMBATIK


Kebudayaan Indonesia yang beraneka ragam sangat diminati orang asing untuk dipelajari. Salah satunya adalah Mrs. Amy warga Amerika seorang graphicdesighner yang khusus datang ke Indonesia untuk belajar Bahasa Indonesia dan selanjutnya mempelajari kebudayaan di Indonesia. Sebelum datang ke Indonesia dia membaca brosur wisata dari Jawa Timur, dimana dalam buku itu ditampilkan berbagai obyek yang menarik dari masing-masing kabupaten di Jawa Timur. Salah satu obyek yang diminati adalah cara membuat batik dari kabupaten Pacitan. Dia datang ke Pacitan kemudian oleh penduduk disarankan untuk datang ke tempat pemrosesan batik di Batik Tulis Tengah Sawah. Belajar selama 3 hari membuat dia mampu berkarya membuat taplak meja batik. Walaupun sangat sederhana goresan canting nya namun sudah membuat bangga akan jerih payahnya datang ke Indonesia. Saya pribadi juga bangga akan kemampuan saya dapat mengajarinya membatik.